Bandung, JB — Wakil Ketua II DPRD Kota Bandung, H. Achmad Nugraha, D.H., S.H., berkolaborasi dengan Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan menjadi host dalam kegiatan Podcast DPRD Mendengar, yang berlangsung di Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kota Bandung, Arcamanik, Banding, Jumat, (05/08/2022).
Mengusung tema “Peran Pemuda Dalam Pembangunan Kota Bandung serta Kegiatan Pemuda Saat Hari Kemerdekaan”, kegiatan Podcast DPRD Mendengar kali ini dikemas dengan cara unik dan menarik, santai, namun tetap berbobot.
Dalam kesempatan tersebut, Achmad Nugraha dan Andri Gunawan pun turut membahas terkait aktivitas para pemuda yang kerap meminta donasi di jalan, dengan tujuan untuk persiapan menggelar kegiatan memeriahkan HUT Kemerdekaan RI.
Menurut Achmad Nugraha, pemuda merupakan jati diri dan identitas bangsa Indonesia di masa depan. Maka peran pemuda dalam pembangunan bangsa dan negaranya, harus mampu memberikan sesuatu yang konkret dan berdampak juga dirasakan oleh masyarakat luas.
“Pemuda memiliki peranan penting dalam kemerdekaan Republik Indonesia pada 77 tahun silam. Dengan semangat gotong royong, para pemuda dan masyarakat lainnya berjuang untuk bisa terbebas dari penjajahan,” ujarnya.
Bahkan, Achmad pun mengutip pernyataan Bapak Proklamator yang juga Presiden pertama Indonesia, yang menunjukkan potensi dan peran penting pemuda bagi kemajuan bangsa dan negara Indonesia.
“Sang Proklamator, Ir. Soekarno pernah menyampaikan, ‘Beri aku seribu orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya. Tapi beri aku sepuluh pemuda niscaya akan ku guncangkan dunia’. Untuk itu peran dan potensi pemuda harus bisa memanfaatkan diri sebaik mungkin, dan turut memberi kontribusi bagi pembangunan di Kota Bandung,” ucapnya.
Kegiatan Podcast DPRD Mendengar kali ini pun dimeriahkan oleh seniman Sunda yang kerap muncul di layar kaca nasional yaitu, Ari Kurnianto atau akrab disapa Yujeng.*red