HUT Ke-56, PERWOSI Tingkat Kota Bandung Gelar Acara Donor Darah dan Fun Bike

0
12
R Asih Nur Aisah Ketua PERWOSI Kota Bandung

Bandung, JB -||- Dalam rangka HUT Ke-56 PERWOSI (Persatuan Wanita Olahraga Indonesia) Tahun  2023, dengan Tema “Olahraga Sumber Kekuatan Raga dan Mental Tangguh Untuk Indonesia Maju”, Pengurus PERWOSI Kota Bandung, menggelar dan menyelenggarakan acara kegiatan sosial dan olahraga.

Penyelenggaraan Acara kegiatan sosial, yakni Donor Darah, bekerjasama dengan PMI (Palang Merah Indonesia) Kota Bandung, dilaksanakan di UPT PMI Kota Bandung, Jln. Aceh No. 79 Kota Bandung, pada hari Minggu, tanggal 21 Mei 2023, dimana dari 87 orang pendaftar dan dinyatakan lolos sejumlah 45 orang sebagai pendonor, sedangkan kegiatan olahraga, yakni Fun Bike diikuti 150 peserta, dengan Titik Start di KONI Kota Bandung/ GOR Bandung, Jln. Jakarta, serta Titik Finish di Taman Musik, Jln. Belitung Kota Bandung, digelar dan dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 27 Mei 2023, dengan diikuti peserta dari seluruh masyarakat Kota Bandung dan berbagai komunitas olahraga.

Keterangan pernyataan tersebut dikatakan oleh R. Asih Nur Aisah, Ketua PERWOSI Kota Bandung, yang juga menyampaikan terimakasih kepada pihak Pemkot Kota Bandung, PMI Kota Bandung serta partisipasi para pendonor dan peserta Fun Bike, juga Donatur beserta para sponsor yang telah berperan serta aktif dalam mendukung kegiatan Acara HUT Ke-56 PERWOSI Kota Bandung.

Kemeriahan Acara Fun Bike yang diikuti oleh 150 peserta, diantara Peserta nya dari PERWOSI Ranting Kecamatan; Andir, Arcamanik, Astana Anyar, Bandung Kidul, Bandung Kulon, Cibeunying Kidul, Cibeunying Kaler, Panyileukan, Sukajadi, Sumur Bandung. Sedangkan dari Komunitas Sepeda, yakni, Women Cycling Community, Sapedah Sanguan Bandung, Velo Girl Bandung, Ebelers, Gamessquad, Boss Bandung Adventure, Cimahi Folding Community, H3 (Health Happy Humble), Cepot Lipet Bandung, Nu Geulis Ngagowes, Goseh STB, Sepeda Ungu, New Come Goes Ladies, Baraya Menak Gedebage, Limite, serta masyarakat Kota Bandung.

Salah seorang peserta, diantaranya, Riska dari Women Cycling Community Bandung, selain menyampaikan Ucapan Selamat HUT Ke-56 PERWOSI, juga para pendonor merasa Bahagia telah turut berperan serta sebagai pendonor sebagai wujud kepedulian kepada yang membutuhkan.

Disaat kegiatan Acara Fun Bike, dihadiri Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bandung, diwakili Komarudin, Ketua Umum KONI Kota Bandung, Dr. Nuriadi, M.Pd., serta Penasehat PERWOSI Kota Bandung, Hj. Nani Dada Rosada.

“Terimakasih, Selamat serta Sukses untuk Acara HUT Ke-56 PERWOSI, semoga Sukses seterusnya untuk PERWOSI Kota Bandung serta bermanfaat untuk semuanya”, kata Hj. Nani Dada Rosada selaku Penasehat PERWOSI Kota Bandung. (Danny)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here