Bandung, JB — Apel pengamanan kompetisi pra musim Piala Persiden tahun 2022 di Stadion GBLA dalam rangka pertandingan Piala Presiden Penyisihan Group C terdiri dari Tim Persib Bandung, Bali United, Bhayangkara FC, Persebaya Surabaya, Kamis (16/06/2022).
Maksud dan tujuan dilaksanakan apel pengamanan tersebut, untuk memberikan rasa aman, baik bagi penonton maupun para pemain sepak bola, dimana pada jam 20.30 wib akan bertanding penyisihan Piala Presiden tahun 2022 Group C antara Kesebelasan, Bali United Vs Bhayangkara FC.
Kegiatan Apel tersebut diikuti personil Pengamanan berjumlah ±500 orang, dipimpin Kapolrestabes Bandung Kombes Pol. H. Aswin Sipayung, SIK.MH dan dihadiri oleh: PJU Polrestabes Bandung, Kapolsek Jajaran Polrestabes Bandung, Perwira Polsek Jajaran Polrestabes Bandung, Gabungan Anggota Rayonisasi, Dalmas Polrestabes Bandung dan Satpol PP Kota Bandung.
Dalam Apel Pengamanan tersebut, menyampaikan arahan sesuai dengan SOP Pengamanan sebagai: TWG/arahan kepada para komandan pasukan, Apel pengamanan, Brifing komandan kepada Anggota, Ploting Personil Pengamanan dan Pengecekan Ploting Personel Pengamanan.
Selanjutnya Kapolrestabes Bandung di dampingi panitia penyelenggara sekaligus koordinator Panpel Persib, Budi Bram melakukan pengecekan didalam stadion GBLA. *red