Bandung, JB — Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan, A.T., M.M., mengapresiasi kegiatan rutin berbagi takjil atau iftar gratis yang dilakukan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Kota Bandung dan didukung penuh Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Jawa Barat.
Hal itu diungkapkan Tedy Rusmawan disela-sela acara berbagi takjil dan iftar gratis di Jalan Ahmad Yani Kota Bandung, Selasa (19/04/2022).
Sebelumnya, selepas shalat ashar, Tedy juga berkesempatan mengisi tausyiah kepada pengurus dan anggota PWI, IKWI Kota Bandung serta SMSI Jabar di Sekretariat PWI Kota Bandung, Kompleks Stadion Sidolig.
Menurutnya, kegiatan yang dilakukan PWI Kota Bandung bisa menjadi contoh bagi organisasi atau warga yang lain, semangat berbagi di momentum bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah.
Semangat dan konsistensi PWI Kota Bandung untuk berbagi kebaikan di bulan Ramadhan menjadi nilai tambah, lantaran sambungnya, di tengah-tengah kesulitan masyarakat kita hari ini yang belum sepenuhnya bangkit dari masa pandemi, namun PWI tetap berbagi dan menebar kebaikan.
“Mudah-mudahan ini menjadi momentum semakin pedulinya warga Kota Bandung kepada sesama,” ungkapnya.
Dirinya juga menambahkan, dengan adanya kegiatan pembagian takjil serta iftar gratis oleh PWI Kota Bandung kepada warga yang tengah berpuasa juga pengguna jalan Ahmad Yani dan area jalan protokol lainnya yang berjalan rutin, ia mendorong kepada pihak-pihak yang ingin berbagi bisa menitipkan di Sekretariat PWI Kota Bandung untuk kemudian didistribusikan disini.
“Karena disini juga lokasinya relatif sangat strategis,” ujarnya.
Sebagai informasi, ratusan paket makanan siap santap beserta air minum dibagikan secara cuma-cuma di setiap hari Selasa dan Jumat selama bulan suci Ramadan.
Dikatakan Ketua PWI Kota Bandung, Hardiyansyah, SH bahwa program tersebut menjadi program rutin setiap tahunnya oleh PWI bersama IKWI Kota Bandung dan SMSI Jawa Barat.
“Alhamdulillah tahun ini merupakan tahun kelima dalam melaksanakan bagi-bagi paket secara cuma-cuma kepada pengguna jalan serta kaum muslim yang tengah menjalankan ibadah puasa,” ucapnya.
Tak ketinggalan, Andy sapaan akrabnya mengapresiasi atas kehadiran Ketua DPRD Kota Bandung yang berkenan ikut serta membagi-bagikan paket iftar gratis kepada para pengendara.
“Saya senang dan bahagia, bahkan sebelum beliau ikut membagikan paket, pak Tedy sempat memberikan tausiyah dan siraman rohani di hari yang penuh berkah ini,” paparnya.
Bagi-bagi paket makanan siap santap, dinilainya sebagai bentuk kepedulian pihaknya yang konsisten digelar dua kali dalam seminggu. Sebelumnya, pembagian paket juga dilaksanakan di Jalan Merdeka kawasan Balaikota Bandung dan rencananya akan dilakukan pula di kawasan jalan protokol lainnya.
“Kami berharap ikhtiar ini sebagai bentuk empatif kepada warga yang tengah menunaikan ibadah puasa. Dan sama-sama berharap mendapat berkah Ramadan dalam menebar terus kebaikan,” pungkasnya. *red