Sijago Merah Membakar Gedung Balai Kota Bandung

0
105
Kebakaran di balai Kota Bandung tepatnya di ruang Bapoelitbang. Pukul 10:38 petugas pemadam kebakaran tiba dilokasi kejadian untuk memadamkan api.

Bandung, JB — Kebakaran terjadi Balai Kota Bandung tepatnya di ruangan Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Kota Bandung (Bappelitbang), Senin (07/11/2022) pagi ini.

Petugas Damkar sudah tiba untuk madamkan api. Pukul 10:38 petugas pemadam kebakaran tiba dilokasi kejadian untuk madamkan api.

Menurutnya, kebakaran terjadi di Ruangan Badan Perencanaan Pembangunan Peneltian dan Pengembangan Kota Bandung.

Pantauan informasi sementara, api diduga berasal dari pembakaran aspal yang ada di lantai atap. Maka dari itu, petugas keamanan mematikan sementara arus listrik yang ada di area Gedung Bappelitbang.

Kobaran api terlihat membakar isi gedung yang berada di lantai dua tersebut. Dari pantauan di lapangan ada tujuh unit mobil pemadam kebakaran dari Diskar PB Kota Bandung dikerahkan untuk lakukan pemadaman.

Selain itu, para pegawai aparatur sipil negara (ASN) yang berada di area gedung tersebut berhamburan keluar untuk meninggalkan bangunan yang terbakar.

Hingga berita ini diturunkan, api belum masih menyala dan sejumlah petugas pun masih terus memadamkan api dan pihak Pemkot Bandung belum memberikan Keterangan resmi penyebabnya. ***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here